Kamis, 05 April 2012

ISO 50001 Vs Kenaikan BBM


HARGA BAHAN BAKAR MINYAK (BBM) BERSUBSIDI BAKAL NAIK
Jakarta (LCI 270212) Berita Utama di berbagai media massa mengabarkan bahwa Pemerintah menargetkan kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi bisa direalisasikan mulai April 2012. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dinilai terlambat memutuskan kebijakan menaikkan harga bahan bakar minyak bersubsidi, namun Menteri Keuangan Agus Martowardoyo yakin kenaikan harga minyak bersubsidi dapat diterapkan sesuai dengan rencana. Kalau sudah pasti naik, apa yang bisa kita lakukan?
BBM sebagai salah satu energi primer merupakan hal kritis dalam operasi organisasional dan bisa merupakan biaya utama organisasi apapun aktivitasnya. Suatu gagasan untuk mempertimbangkan setiap penggunaan energi mulai dari rantai pasokan dalam bisnis, sejak dari bahan baku sampai dengan daur ulang. Bukan saja sebagai biaya ekonomi bagi organisasi, energi juga bisa menjadi biaya lingkungan dan biaya kemasyarakatan dengan makin berkurangnya sumber daya dan kontribusinya terhadap masalah seperti perubahan iklim. Pengembangan dan penerapan teknologi untuk sumber energi baru serta pembaharuan sumber daya akan memakan waktu.
Karena suatu organisasi tidak dapat mengendalikan harga energi, kebijakan pemerintah, atau ekonomi global - tetapi mereka dapat memperbaiki cara mengelola energi saat ini juga. Kinerja energi yang diperbaiki dapat memberi manfaat yang cepat bagi organisasi dengan memaksimalkan penggunaan sumber daya energinya dan aset yang berkaitan dengan energi sehingga mengurangi biaya dan konsumsi energi. Organisasi juga akan dapat memberi kontribusi positif guna pengurangan sumber daya energi dan mitigasi dampak penggunaan energi di seluruh dunia seperti pemanasan global. Caranya? Dengan mengimplementasikan ISO 50001. ISO 50001 berbasis model sistem manajemen yang sudah difahami dan diimplementasikan organisasi di seluruh dunia. Ini dapat membuat perbedaan yang positif bagi berbagai jenis organisasi dalam waktu dekat sambil mendukung upaya memperbaiki teknologi energi dalam jangka panjang.
ISO 50001 - Apaan tuh?
Sistem Manajemen Energi - Persyaratan dengan petunjuk penggunaannya adalah Standar Internasional yang dikembangkan oleh ISO (International Organization for Standardization).
Memberi manfaat bagi organisasi besar maupun kecil, sektor publik maupun swasta, pabrikasi maupun jasa - di seluruh bagian dunia.
Menetapkan kerangka kerja untuk mengelola energi bagi fasilitas di pabrik industrial; komersial, institusional, dan pemerintah; serta organisasi secara keseluruhan.
Ditargetkan untuk diterapkan di berbagai sektor ekonomi nasional utamanya pada sektor komersial dan industrial dengan estimasi bahwa standar ini dapat mempengaruhi secara positif sampai dengan 60% penggunaan energi dunia.

0 komentar:

Posting Komentar

TINGGALKAN SEBUAH KOMENTAR

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Bluehost Coupons